Dirjen SDPPI: Percepat Eksekusi Anggaran, Tapi Jangan Mengada-ada

Dirjen SDPPI Ismail saat memberikan sambutan pada  acara Akselerasi Penyerapan Anggaran pada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen SDPPI, di Hotel Alana Yogyakarta, Senin (17/2/2020).

Yogyakarta (SDPPI) – Seluruh kementerian/lembaga diminta untuk mempercepat eksekusi anggaran agar perekonomian Indonesia tetap bergerak di tengah tidak menentunya situasi global. Namun, percepatan itu bukan lantas dilakukan dengan mengada-ada kegiatan.

“Tetapi, apa saja yang sudah direncanakan, harus segera dieksekusi lebih awal, sekaligus untuk memperbaiki performance Ditjen SDPPI,” Kata Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Dirjen SDPPI) Ismail memberi arahan dalam Akselerasi Penyerapan Anggaran pada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen SDPPI, di Hotel Alana Yogyakarta, Senin (17/2/2020).

Dirjen SDPPI mengingatkan setiap tahun grafik penyerapan anggaran selalu lamban di awal. “Anggaran baru dikebut di akhir tahun. Saya berharap seluruh kegiatan yang bisa dilakukan di awal tahun ini secepatnya dilaksanakan dan dieksekusi sebaik mungkin,” tegasnya pada kegiatan yang dilakukan untuk memperbaiki kinerja Ditjen SDPPI.

Lebih lanjut, Dirjen SDPPI memberikan apresiasi terhadap kinerja jajarannya di 2019. Penyerapan anggaran 2019 tergolong baik, sehingga Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) tahun ini mendapatkan tunjangan kinerja (tunkin) hingga 80 persen.

“Ini merupakan kerja keras kita bersama, seluruh satker yang terlibat di lingkungan Kemkominfo, khususnya Ditjen SDPPI,” kata Ismail.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh satker di lingkungan Ditjen SDPPI yang telah menyelesaikan proses penyerapan secara efektif dan efisiens. Tahun lalu, juga diraih predikat Wilayah bebas Korupsi (WBK) dalam pelayanan publik. “Ini penghargaan yang pertama di lingkungan Kemkominfo. Ditjen SDPPI mungkin menjadi penyumbang terbesar dalam menghasilkan tunkin di Kemkominfo,” ujar Ismail.

Kegiatan dilanjutkan paparan yang disampaikan Sesditjen SDPPI R Susanto mengenai Alokasi Pagu Ditjen SDPPI Tahun Anggaran 2020. Berikutnya, DIrektur Operasi Sumber Daya Dwi Handoko mengenai Transformasi Digital Ditjen SDPPI menuju WBBM. Direktur Penataan Sumber Daya Denny Setiawan dan Kabag Perencanaan tentang Program dan Pelaporan yang masing-masing membahas mengenai Koordinasi dan Monitoring Pelaksanaan Anggaran Tahun 2020 dan SDPPI Outlook 2019.

Pada Kegiatan ini turut hadir membahas akselerasi penyerapan anggaran Kabag Keuangan Supriyanto, Kabag Umum dan Kepegawaian Hasyim Fiater dan seluruh Kepala UPT Ditjen SDPPI.

Sumber / Foto : Fandi R (Setditjen)

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`