Workshop Pengawasan dan Pengendalian Alat dan Perangkat Telekomunikasi di Makassar

Workshop Pengawasan dan Pengendalian Alat dan Perangkat Telekomunikasi di Makassar

Pada Tanggal 17 September 2015, Direktorat Pengendalian Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika telah melaksanakan Workshop Pengawasan dan Pengendalian Sertifikasi dan Labeling Perangkat Pos dan Informatika dengan tema “Pentingnya Persyaratan Teknis dalam Mewujudkan Tertib Pengguna Perangkat Telekomunikasi” bertempat di Gedung Aula UPT Makassar. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun dengan tempat/wilayah yang berbeda.

Narasumber dalam kegiatan workshop ini terdiri dari Direktorat Pengendalian, Direktorat Standarisasi, Kepala Balai Monitoring SFR Kelas II Makassar dan Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan di Indonesia (AirNav Indonesia). Adapun peserta adalah para pengguna perangkat telekomunikasi, unsur Asosiasi Telekomunikasi Seluler Indonesia, Penyelenggara TV Siaran, Lembaga Penyiaran Swasta, Lembaga Penyiaran Komunitas, Penyelenggara Jasa Akses Internet, dan Penyelenggara TV Kabel. Selama berlangsungnya workshop, peserta terlihat antusias mendengarkan dan memahami materi dari Narasumber.

Melalui Workshop ini diharapkan agar dapat mensinergikan pihak terkait untuk meminimalisasi peredaran alat dan perangkat telekomunikasi ilegal serta dapat menekan gangguan frekuensi.

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`