37 UPT Ikuti Lokakarya Ditjen SDPPI 2016

37 UPT Ditjen SDPPI Ikuti Lokakarya  di Hotel Melia Purosani, Yogyakarta (25/5) dengan Tema Sinergitas Pengelolaan Spektrum Frekuensi Radio di Lingkungan Ditjen SDPPI dalam Rangka Mendukung Konektifitas Pita Lebar.

Yogyakarta (SDPPI) - Seluruhnya, 37 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Monitor Spektrum Frekuensi Radio di lingkungan Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informasi (Ditjen SDPPI) Kemenkominfo, mengikuti Lokakarya Ditjen SDPPI 2016 di Hotel Melia Purosani Kota Pelajar Yogyakarta yang berlangsung 25 – 26 Mei 2016.

Kehadiran ke 37 UPT Monitor Spektrum Frekuensi Radio yang datang dari penjuru Tanah Air ke Yogyakarta membawa misi untuk mensinergikan pengelolaan spektrum frekuensi radio sebagaimana diamanatkan dalam tema lokakarya yakni “Sinergitas Pengelolaan Spektrum Frekuensi Radio di Lingkungan Ditjen SDPPI Dalam Rangka Mendukung Konektivitas Pita Lebar”.

Selain bersinergi, UPT-UPT dari seluruh Indonesia itu juga berbagi mengenai mengenai perkembangan terbaru serta kebijakan kedepan.

UPT Monitor Spektrum Frekuensi Radio Ditjen SDPPI merupakan garda terdepan dalam hal pengawasan dan pengendalian dibidang penggunaan frekeunsi radio, dan mengetahui persis permasalahan yang terjadi di lapangan. sehingga masukan-masukan mereka sangat dibutuhkan sebagai dasar pembuatan kebijakan kedepan dan bisa diimplementasikan secara baik di lapangan, ungkap Kepala Bagian Perencanaan Program dan Pelaporan, Fidyah Ernawati

Penyelenggaraan lokakarya Ditjen SDPPI kali ini merupakan kali kedua, setelah pada 2015 lalu di Gedung Pusat TIK Nasional Ciputat, Jakarta Selatan.

Berbeda dengan tahun lalu, dimana penyelenggaraannya terpisah masing-masing direktorat, pada tahun ini lokakarya Ditjen SDPPI melibatkan seluruh satuan kerja dengan peserta seluruh UPT dan pejabat di lingkungan Ditjen SDPPI.

Kegiatan Lokakarya dengan thema “Sinergitas Pengelola Spektrum Frekuensi Radip dilingkungan Ditjen SDPPI dalam Rangka Mendukung Konektivitas Pita Lebar “ dibuka oleh Plt Dirjen SDPPI Basuki Yusuf Iskandar pada Rabu, 25 Mei dan akan berakhir pada 26 Mei 2016.

(Sumber/Photo : Setditjen SDPPI)

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`