Menkominfo Ajak Balmon SDPPI Ikut Promosikan Asian Games 2018

Menkominfo Rudiantara memberikan sambutan dalam perpisahan Kabalmon Kelas I Jakarta Hercules Tupal Sitorus dan Kabalmon Kelas I Yogyakarta Slamet Wibowo, yang memasuki masa pensiun, disela Monev Capaian Kinerja Triwulan I 2018 Ditjen SDPPI di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Jumat malam (4/5/2018)

Mataram (SDPPI) - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengajak seluruh Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio, yang merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen SDPPI di daerah-daerah, untuk terlibat dalam mempromosikan Asian Games 2018 yang dituanrumahi Indonesia di Palembang dan Jakarta.

“Tadi (Jumat, 4 Mei) saya rapat Asian Games di kabinet soal bagaimana mempromosikan Asian Games. Nanti saya minta bantuan Balmon, semua kantor Balmon kalau bisa pasang baliho, spanduk Asian Games 2018, nanti standarnya saya berikan,” kata Menkominfo Rudiantara pada acara perpisahan dengan Kabalmon Jakarta dan Yogyakarta yang memasuki masa pensiun di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Jumat malam (4/5).

Acara perpisahan untuk Kabalmon Kelas I Jakarta Hercules Tupal Sitorus dan Kabalmon Kelas I Yogyakarta Slamet Wibowo ini digelar disela rapat Evaluasi dan Monitoring Capaian Kinerja Triwulan I 2018 Ditjen SDPPI, yang dihadiri para kabalmon dari seluruh Indonesia.

Kegiatan mempromosikan Asian Games 2018 ini, kata Rudiantara, bukan saja dilakukan oleh Kementerian Kominfo tapi oleh semua kementerian. “Kalau kita berarti ada 33 baliho atau spanduk untuk 33 Balmon di seluruh Indonesia,” jelas Rudiantara.

Menkominfo mengharapkan promosi Asian Games 2018 ini lebih gencar. “Kemarin saya sudah bicara dengan ketua rombongan atlet Indonesia, kita bikin yang namanya kuis atau lomba di daerah yang atletnya ikut serta.”

Menkominfo mencontohkan, misal di Maluku, diadakan kuis seputar dukungan masyarakat untuk atletnya yang tampil di Asian Games. “Jadi ada engagement (ketelibatan) dari masyarakat Maluku untuk mendukung atletnya, nanti pemenangnya diundang ke Jakarta.”

Jadi, kata Rudiantara, bagaimana pemerintah mendorong keterlibatan masyarakat dalam kegiatan besar ini sebanyak-banyaknya. Nanti pemenang kuis ini diundang ke Jakarta untuk menyaksikan atletnya bertanding. “Sehingga masyarakat merasakan keterlibatannya dalam pesta (olah raga) ini.”

Asian Games 2018 yang dituanrumahi bersama Palembang dan Jakarta akan diselenggarakan pada 18 Agustus hingga 2 September 2018.

(Sumber/Foto: Cjp/Iwan)

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`